SEKOLAH WIJANA JOMBANG

TKK Tentang

Sejarah TK Katolik Wijana 

 

Didirikan pada tanggal 8 Januari 1968, sejarah berdirinya TK Katolik Wijana Jombang ini diawali dari inisiatif sekelompok ibu-ibu yang berkeinginan untuk memberikan tempat belajar, bermain dan menimba pengetahuan dasar tentang agama Katolik terutama saat masih di usia dini. Mereka ini adalah para ibu yang tergabung dalam WKRI  (Wanita Katolik Republik Indonesia), GOW Jombang. Diantaranya, Margaretha Mariatun (wakil ketua), Ana Fransisca Sundari (ketua WKRI), C. Soetilah, Ny. Eddy Sudjiman dan Ibu C. Susilo. 

Bak gayung bersambut, ide ini kemudian ditindaklanjuti oleh Suster Lidwina dari Mojokerto. Dan dengan bantuannya, maka ide kemudian disampaikan kepada Romo J. Mensvoort untuk merealisasikan keinginan ibu-ibu untuk pendirian sekolah itu.

Namun, memang bukanlah perjalanan mudah. Karena untuk itu masih dibutuhkan banyak dana agar pelaksanaan ide itu bisa diwujudnyatakan.  Maka, tindakan pertama yang dilakukan untuk menyambung gagasan tersebut itu adalah dengan mengadakan penggalangan dana. Mereka mengadakan bazar, yang menjual aneka macam kue dan masakan hasil karya dari mereka sendiri. Salah satu yang menjadi andalannya adalah ayam panggang. 

Selain mengumpulkan uang lewat bazar itu, juga diusahakan meminta donasi dari kenalan masing-masing, baik yang berdomisili di Jombang maupun Surabaya. Dana yang sudah terkumpul itu diserahkan kepada Romo J. Mensvoort, sebagai pengelola dana dan pendamping ibu-ibu WKRI dalam proses pendirian TK. 

Semula, lokasi TK Katolik Wijana adalah berdampingan langsung dengan kantor pemerintahan Kabupaten Jombang. Lokasi yang sangat strategis, karena berada di jalan protokol tengah kota. Selain itu, bangunan tempat berdirinya TK. Katolik Wijana ini jadi satu dengan Komplek SD dan SMPK Wijana serta Gereja Katolik Santa Maria Jombang.

Seiring dengan makin berkembangnya waktu, TKK Wijana ini makin diminati oleh para orang tua murid di Jombang. Untuk itulah, dalam rangka pengembangan dan perluasan area belajar dan bermain anak-anak, sejak Januari 2020 lalu menempati gedung baru di Jl. Cak Durasim 1, Jombang.